PERBEDAAN KOMUNIKASI NONVERBAL ANTAR BUDAYA PADA ETNIS SASAK DAN SAMAWA DI KECAMATAN SUMBAWA

  • Anggi Rahmawati Universitas Teknologi Sumbawa
  • Topan Rahmatul Iman
Keywords: Komunikasi Nonverbal, Etnis, Sasak, Samawa.

Abstract

Komunikasi nonverbal berperan dalam mengekspresikan emosi, menyampaikan sikap, mengatur pengaruh, dan memfasilitasi komunikasi verbal melalui gestur. Budaya mempengaruhi pola dan gaya komunikasi nonverbal, komunikasi nonverbal dapat memiliki makna yang berbeda dalam konteks budaya yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji perbedaan dalam komunikasi nonverbal antara etnis Sasak dan Samawa. Dalam komunikasi nonverbal, dinyatakan bahwa ekspresi wajah, gerakan tubuh, dan sentuhan umum adalah bentuk penting dalam komunikasi nonverbal. Dalam komunikasi nonverbal pada konteks budaya, makna komunikasi nonverbal erat kaitannya dengan norma dan budaya yang berlaku. Dalam penelitian ini, konsep tersebut digunakan untuk memahami perbedaan komunikasi nonverbal antara etnis Sasak dan Samawa. Hasil penelitian menunjukkan perbedaan signifikan antara etnis Sasak dan Samawa dalam komunikasi nonverbal, terutama pada bentuk kinestetik, simbolisme, dan pemilihan warna. Etnis Sasak memiliki cara menunjuk yang berbeda dengan etnis Samawa. Pada acara pernikahan, etnis Sasak memiliki tradisi Merarik yang mana mempelai pria membawa kabur calon mempelai wanita, sementara etnis Samawa mengedepankan keterlibatan kedua keluarga secara penuh melalui serangkaian prosesi. Perbedaan juga terlihat dalam pemilihan warna pakaian adat, dengan etnis Sasak lebih cenderung menggunakan warna gelap seperti hitam dan coklat, sedangkan etnis Samawa lebih memilih warna cerah seperti merah muda dan emas.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Adetunji, R. R., & Sze, K. P. (2012). Understanding Non-Verbal Communication across Cultures: A Symbolic Interactionism Approach. i-Come International Conference on Communication and Media, 1.
Graca, S. S., & Barry, J. (2017). Culture Impact on Perceptions of Communication Effectiveness. International Business Research, 10(1), 116–128. https://www.researchgate.net/publication/311628534_Culture_Impact_on_Perceptions_of_Communication_Effectiveness
Hall, J. A., & Knapp, M. L. (2006). Nonverbal Communication in Human Interaction. Thomson Wadsworth.
Knapp, M. L., Hall, J. A., & Horgan, T. G. (2013). Nonverbal Communication in Human Interaction (8 ed.). Cengage Learning.
Lasswell, H. (1948). The structure and function of communication in society. In L. Bryson (Ed.), The Communication of Ideas (hal. 37–51). Harper and Row.
Laura, R., & Waluyo, L. S. (2019). Komunikasi Nonverbal dalam Budaya Banten (Studi Etnografi Komunikasi pada Jawara Banten). Global Komunika, 1(1), 66.
Manuputty, G. N. V. (2022). Representasi Budaya Lokal Melalui Komunikasi Nonverbal Video Youtube Li Ziqi Tahun 2019-2021. Digicom: Jurnal Komunikasi dan Media, 2(2), 67–75. https://doi.org/https://doi.org/10.37826/digicom.v2i2.316
Matsumoto, D. (2006). Culture and Nonverbal Behavior. In V. Manusov & M. L. Patterson (Ed.), The Sage Handbook of Nonverbal Communication (hal. 219–235). SAGE Publications, Inc.
Offit, P. A., Snow, A., Fernandez, T., Cardona, L., Grigorenko, E. L., Doyle, C. A., McDougle, C. J., Bolling, D., Smith, E. G., Smith, J., Blackwell, A., Thibodeau, L., Tang, K., Wier, K., McDuffie, A., McDuffie, A., Poyau, S., Silverman, L. B., Dawson, M., … Mueller, V. T. (2013). Verbal Communication. In Encyclopedia of Autism Spectrum Disorders (hal. 3240–3240). Springer New York. https://doi.org/10.1007/978-1-4419-1698-3_1709
Sari, B. R. N. (2019). Peran Komunikasi Nonverbal dalam Perkembangan Budaya. HIKMAH: Jurnal Ilmu Dakwah dan Komunikasi Islam, 13(1), 107–119.
Published
2023-10-24
How to Cite
Rahmawati, A., & Iman, T. (2023). PERBEDAAN KOMUNIKASI NONVERBAL ANTAR BUDAYA PADA ETNIS SASAK DAN SAMAWA DI KECAMATAN SUMBAWA. Jurnal Ilmiah Ilmu Komunikasi Communique, 6(1), 37-45. https://doi.org/https://doi.org/10.62144/jikq.v6i1.256