Optimalisasi Produksi Pengolahan Tuna (Thunnus albacares) Beku Melalui Penerapan Metode Kaizen

Rufnia Ayu Afifah, Asriani -, Ferdiansyah -

Abstract


Optimalisasi proses produksi produk tuna sirip kuning (Thunnus albacares) beku bergantung pada berbagai aspek, yaitu aspek material, penerapan metode, manusia, dan kebijakan manajemen. Studi ini bertujuan untuk mengidentifikasi masalah-masalah yang terdapat pada kegiatan produksi tuna sirip kuning beku pada salah satu Unit Pengolahan Ikan (UPI) di Sumatera Barat dan memberikan solusi dengan sebuah pendekatan analisis sistematis Kaizen untuk perbaikan secara berkesinambungan. Penelitian ini mencakup perumusan pokok masalah berdasarkan identifikasi masalah yang difokuskan pada aspek manusia (man), metode (method), bahan (material), dan manajemen (management), serta pemberian solusi dengan tindakan-tindakan yang secara teknis dapat dilaksanakan dan secara finansial memberikan biaya minimum namun menghasilkan dampak yang maksimal. Beberapa masalah yang ditemukan dari hasil identifikasi permasalahan dari kegiatan produksi tuna beku diantaranya, nilai rata-rata rendemen pada proses produksi tuna beku (54,78%) cukup rendah dibandingkan dengan standar nilai rendemen yang diinginkan perusahaan (60%). Keterampilan karyawan dalam memproduksi produk dan penggunaan bahan baku beku menjadi penyebabnya. Selain itu, terjadi perlambatan waktu pada proses produksi akibat kerusakan mesin pembekuan Air Blast Freezer (ABF). Hal ini menyebabkan proses pembekuan produk membutuhkan waktu yang lebih lama karena dilakukan dengan menggunakan cold storage. Masalah-masalah ini memberikan efek pada gross profit yang dihasilkan perusahaan. Beberapa alternatif solusi diberikan untuk perbaikan kegiatan produksi berkaitan dengan kebijakan manajemen perusahaan, yaitu adanya komitmen untuk melakukan pengawasan pada proses pengolahan serta menganggarkan biaya perbaikan mesin pembekuan ABF. Jika solusi perbaikan diterapkan, solusi tersebut diestimasikan dapat meningkatkan gross profit perusahaan sebesar Rp 1.246.261.672 dalam satu tahun.

Full Text:

PDF

References


Ashmore, C. (2001). Kaizen-and the art of motorcycle manufacture. Engineering Management Journal, 11(5), 211-214.

Ayuningtyas, R., Setyanto, N. W., & Efranto, R. Y. (2014). Analisis Peningkatan Produktivitas Dan Efisiensi Kerja Dengan Penerapan Kaizen (Studi Kasus Pada PT Beiersdorf Indonesia Pc Malang). Jurnal Rekayasa dan Manajemen Sistem Industri, 2(1), p175-186.

BSN. (2013). Tuna ground meat beku SNI 7691:2013. Jakarta: Badan Standarisasi Nasional.

BSN. (2015). Tuna loin beku SNI 4104:2015. Jakarta: Badan Standarisasi Nasional.

BSN. (2016). Steak ikan beku SNI 8271:2016. Jakarta: Badan Standarisasi Nasional.

Coccia, M. (2018). The Fishbone diagram to identify, systematize and analyze the sources of general purpose Technologies. Journal of Social and Administrative Sciences, 4(4), 291-303.

Dias, M. G., Sanchez, M. V., Bartolo, H., & Oliveira, L. (2003). Vitamin content of fish and fish products consumed in Portugal. Electronic Journal of Environmental, Agricultural and Food Chemistry, 2(4), 510-515.

Firmansyah, J. (2019). Analisis Faktor-faktor yang Mempengaruhi Laba Bersih, Perubahan Pendapatan dan Beban pada PT. Alumindo Light Metal Industry Tbk. [Disertasi]. Palembang (ID): Universitas Muhammadiyah Palembang.

Hadinoto, S., & Idrus, S. (2018). Proporsi dan kadar proksimat bagian tubuh ikan tuna ekor kuning (Thunnus albacares) dari perairan maluku. Majalah Biam, 14(02), 51-57.

Helmold, M. (2020). Kaizen: Continuous Improvements in Small Steps. In Lean Management and Kaizen (pp. 25-30). Cham: Springer.

Ningsih, E. A., & Hamid, M. (2019). Pengaruh Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), Total Assets Turnover (TATO) dan Net Profit Margin (NPM) terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Food and Beverages Tahun 2013-2017. [Disertasi]. Yogyakarya (ID): STIE Widya Wiwaha..

Nurjanah, Abdullah, A., Sudirman, S. & Tarman, K. (2014). Pengetahuan dan Karakteristik Bahan Baku Hasil Perikanan. Bogor: IPB Press.

Oakland, J. S. (2014). Total quality management and operational excellence: text with cases. Routledge.

Rosiana, R. 2015. Ikan Tuna dan Produk Olahan Tuna (Market Brief). London: Kementerian Perdagangan.

Sary, W., & Salampessy, R. B. (2019). Pengolahan Tuna (Thunnus sp.) Steak Beku di PT. Balinusa Windumas Benoa-Bali. Buletin Jalanidhitah Sarva Jivitam, 1(2), 53-62.

Sumarya, E., & Kusumah, L. H. (2016). Analisa Perbandingan Peningkatan Kualitas Sebelum dan Sesudah Penerapan Kaizen Pada PT. Putra Timur Indonusa. Seminar Nasional IENACO Univesitas Muhammadiyah Surakarta.

Suryaningrum, T. D., & Muljanah, I. (2012). Membuat Filet Ikan Patin. Jakarta: Penebar Swadaya.

Wisnubroto, P., & Rukmana, A. (2015). Pengendalian kualitas produk dengan pendekatan six sigma dan analisis kaizen serta new seven tools sebagai usaha pengurangan kecacatan produk. Jurnal Teknologi, 8(1), 65-74.




DOI: https://doi.org/10.35308/jtpp.v3i1.2840

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021

--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

JURNAL TEKNOLOGI PENGOLAHAN PERTANIAN
e-ISSN: 2723-5157 --- DOI: 10.35308

UNIVERSITAS TEUKU UMAR

Jl. Alue Peunyareng, Ujong Tanoh Darat, Meureubo, Kabupaten Aceh Barat, Aceh 23681, Indonesia.

+62 655-7110535 ; +6285260005998

License Creative Commons This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------