Strategi Dakwah dan Unsur-Unsur Pendidikan Agama Islam Dalam Dakwah Islamiyah Walisongo di Wilayah Pulau Jawa

Authors

  • Ibdalsyah Ibdalsyah Universitas Ibn Khaldun Bogor, Indonesia
  • Abdu Rahmat Rosyadi Universitas Ibn Khaldun Bogor, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.30868/ei.v12i01.2959

Keywords:

strategi dakwah, pendidikan agama Islam, walisongo, Pulau Jawa

Abstract

Keberadaan Walisongo di Pulau Jawa pada abad ke-15 M untuk melaksanakan dakwah itu sebagai fakta sejarah keislaman. Hal ini dapat diungkap secara jelas dan nyata untuk menangkal pendapat yang mengatakan, bahwa Walisongo sebagai mitos religi yang penuh mistik. Pembuktian dalam bentuk fakta, data, dan informasi dalam penelitian ini dapat ditelusuri dari situs-situs sejarah dengan mengonfirmasi kepada para penjaga dan pengaman yang berlangsung secara turun temurun dari pihak pewaris langsung maupun para pejabat di wilayah setempat. Selain itu juga berbagai dokumen dalam bentuk literatur dapat dikaji secara mendalam. Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan studi kasus yang berkaitan dengan strategi dakwah dan unsur-unsur pendidikan agama Islam dalam dakwah Islamiyah Walisongo di wilayah Pulau Jawa. Data yang digunakan bersumber dari literatur dan dokumen dengan analis data dilakukan secara deskriptif-normatif. Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut. Pertama, strategi dakwah para walisongo ketika masuk ke tanah Jawa dilakukan secara berkelompok, sistimatis, serempak, dan masif hampir disemua wilayah Pulau Jawa dengan strategi dakwah yang melibatkan pemerintahan dan merangkul budaya, seni, dan tradisi masyarakat setempat sehingga dapat diterima dengan baik tanpa adanya penentangan.  Kedua, unsur-unsur pendidikan agama Islam sebagai topik dakwah Islamiyah para walisongo dengan mengutamakan pendidikan dibidang akhlakul karimah untuk diterapkan oleh seorang muslim dalam menjalani kehidupan.

References

Abdillah, Rachmad. (2015). Walisongo: Gelora Dakwah dan Jihad di Tanah Jawa (1404-1482 M). Solo, Al-Wafi.

Bukhari, Abu ‘Abdillah Muhammad bin Ismail al-. (tt). Shahih al-Bukhari, (Semarang: Usaha Keluarga, Juz 1, Kitab al-‘Ilm.

Ghazali, Muhammad al-. (1981). Ma’allah: Dirasat fi al-Dakwah wa al-Du’at, (Beirut: al-Maktabah al-Islamiyah.

-----------. (1990). Al-Dakwah al-Islamiyah: Tastaqbil Qarraha al-Khamis `Asyar. (Al-Qahirah: Maktabah Wanbah).

Ibdalsyah. (2021). Metode Dakwa Syaikh Muhammad Al-Ghazali dan Ghazwul Fikri Dalam Dakwah. Bogor, UIKA Press.

Rosyadi, Rahmat. (2019). Kebijakan Pendidikan Islam dalam Perspektif Islam dan Hukum Positif. Bogor UIKA Press.

Tirmidzi, Imam al-. (tt). Sunan al-Tirmidzi, Juz 5, Kitab al-‘Ilm, Bab 16.

Published

22-02-2023

Citation Check