Optimasi Keuntungan Menggunakan Metode Karush- Kuhn-Tucker (Studi Kasus: Mi Aceh Pattimura di Jambi)

Authors

  • Ellys Agustina Universitas Jambi
  • Sufri Universitas Jambi
  • Syamsyida Rozi Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.30762/factor_m.v3i2.3222

Keywords:

pemrograman linier, optimasi, metode KarushKuhn-Tucker, pengali lagrange

Abstract

Masalah pengeluaran yang tidak stabil dan produksi yang tidak optimal mendorong pelaku usaha untuk merumuskan strategi yang tepat agar usaha dapat terus berjalan dengan lancar. Hal tersebut juga terkait dengan adanya keinginan untuk memaksimalkan keuntungan. Masalah yang demikian dialami pula oleh pelaku usaha Mi Aceh Pattimura, Jambi. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk menentukan dan mengidentifikasi jumlah produksi yang optimal per hari supaya pelaku usaha Mi Aceh Pattimura memperoleh keuntungan harian yang optimal berdasarkan modal dan bahan yang tersedia. Dan pada penelitian ini, metode yang digunakan untuk menemukan keadaan optimal tersebut adalah metode Kuhn Tucker. Berdasarkan perhitungan menggunakan metode Karush-Kuhn-Tucker, diperoleh jumlah produksi optimal per hari pada usaha Mi Aceh Pattimura adalah mi aceh kuah sebanyak 15 porsi, mi aceh goreng sebanyak 6 porsi, mi aceh tumis sebanyak 19 porsi, mi aceh daging sebanyak 20 porsi, mi aceh ayam sebanyak 20 porsi, dan mi aceh udang sebanyak 20 porsi dengan keuntungan optimal yang dapat diperoleh sebesar Rp. 745.169,9279 per hari.

Downloads

Published

30-06-2021

How to Cite

Agustina, E., Sufri, & Rozi, S. (2021). Optimasi Keuntungan Menggunakan Metode Karush- Kuhn-Tucker (Studi Kasus: Mi Aceh Pattimura di Jambi). Journal Focus Action of Research Mathematic (Factor M), 3(2), 83–98. https://doi.org/10.30762/factor_m.v3i2.3222

Issue

Section

Articles