Published January 17, 2024 | Version v1
Journal article Open

Implementasi Peraturan Bupati Nomor 16 Tahun 2020 Tentang Pencegahan Stunting Terintegrasi di Kabupaten Tangerang (Studi Kasus Puskesmas Rajeg)

  • 1. Universitas Islam Syekh-Yusuf Tangerang

Description

Penelitian ini menganalisis implementasi Peraturan Bupati Nomor 16 Tahun 2020 di Puskesmas Rajeg, Kabupaten Tangerang, terkait pencegahan stunting. Tujuannya adalah untuk mengidentifikasi implementasi Peraturan Bupati No. 16 Tahun 2020 Tentang Pencengahan Stunting Terintegrasi Di Kabupaten Tangerang, serta hambatan dan solusi dalam upaya penanggulangan stunting di Kecamatan Rajeg. Dengan pendekatan kualitatif dan metode wawancara, observasi, serta dokumentasi, penelitian ini mengungkapkan bahwa Kecamatan Rajeg menghadapi masalah angka stunting yang tinggi. Implementasi kebijakan ini menghadapi tantangan dalam bentuk kesadaran masyarakat yang rendah tentang pencegahan stunting dan kurangnya koordinasi antara pelaku kebijakan. Hasil penelitian menunjukkan perlunya peningkatan edukasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pencegahan stunting, dengan memanfaatkan berbagai saluran komunikasi yang tersedia. Selain itu, diperlukan koordinasi yang lebih baik antara instansi terkait melalui pertemuan rutin dan kolaborasi dalam pelaksanaan kebijakan. Penelitian ini memberikan panduan bagi pengambil kebijakan dan praktisi dalam mengatasi stunting dengan pendekatan terpadu di tingkat Kecamatan. Dengan langkah-langkah ini, diharapkan implementasi Peraturan Bupati No. 16 Tahun 2020 tentang Pencegahan Stunting dapat berjalan lebih efektif, mendorong penurunan angka stunting, dan meningkatkan kesehatan serta perkembangan generasi muda di wilayah tersebut. Kesadaran, edukasi, dan koordinasi yang ditingkatkan diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang mendukung pertumbuhan optimal anak-anak, mengurangi risiko stunting, dan membentuk masa depan yang lebih baik.

Files

Files (87.4 kB)

Name Size Download all
md5:8c3aff5a2b2a9d9a2740ebc30375c5ee
87.4 kB Download